Bagaimana mengakses Jurnal yg dilanggan Perpustakaan Unair

Program Studi S3 MIPA bekerjasama dengan Perpustakaan Universitas Airlangga mengadakan kelas online bertajuk Library Class Online Research Management (ORM). Pelatihan singkat yang diikuti oleh mahasiswa S2 dan S3 di lingkungan Fakultas Sains dan Teknologi ini memberi informasi penting mengenai bagaimana mengakses jurnal dan e-resources lain yang dilanggan oleh Universitas Airlangga.

Ibu Novita Dwi Anawati, salah satu narasumber dari Perpustakaan Unair menjelaskan, e-resources terlanggan dapat diakses menggunakan e-journal selama masih berada di dalam lingkungan kampus. Sedangkan untuk dapat mengakses dari luar kampus, civitas akademika harus menggunakan akun Remotexs.

Laman regristasi Remotexs.

Cara mendapatkan akun Remotexs:
1. Regristasi melalui laman Perpustakaan Unair, lib.unair.ac.id, klik pada menu Daftar Remotexs dan mengisi form yang tersedia.
2. Syarat utamanya adalah harus memiliki email dengan domain unair.ac.id. Alamat email selain domain Unair tidak dapat diverifikasi.
3. Setelah mendaftar, menunggu notifikasi email dari admin perpustakaan Unair untuk mendapatkan link pembuatan password.
4. Setelah membuat password, maka dapat log in ke Remotexs dan menikmati full access ke semua e-resources terlanggan.

Log in ke Remotexs.

Library Class ORM ini diprakarsai dan dipimpin oleh KPS S3 MIPA, Dr. Dwi Winarni, M.Si., melibatkan 5 pemateri dari Perpustakaan Universitas Airlangga, antara lain Ibu Novita Dwi Anawati, Ibu Dewi Puspitasari, Bp. Guruh Haris Saputra, Bp. Ika Rudianto, dan Ibu Ani Sistarina, serta diikuti oleh lebih dari 50 mahasiswa S2 dan S3 dari Fakultas Sains dan Teknologi. (*)

Kelas online Library Research Management